Menteri Transmigrasi M. Iftitah Sulaiman Suryanagara melantik jajaran Pimti Madya di lingkungan Kementerian Transmigrasi di Jakarta (29/11). Empat pimpinan tinggi madya yang dilantik antara lain; Danton Ginting Munthe sebagai Sekretaris Jenderal Kementerian Transmigrasi, Velix Vernando Wanggai, sebagai Direktur Jenderal Pengembangan Ekonomi dan Pemberdayaan Masyarakat Transmigrasi, Yusep Fatria, sebagai Inspektur Jenderal Kementerian Transmigrasi, dan Harlina Sulistyorini, Staf Ahli Bidang Pembangunan, Kemasyarakatan, dan Lingkungan Hidup Kementerian Transmigrasi.
Lebih lanjut, Menteri sampaikan beberapa pesan penting kepada pejabat yang dilantik:
- Profesionalitas dalam bekerja sesuai dengan tujuan dan kebijakan organisasi
- Pentingnya kolaborasi antar unit kerja
- Fokus pada solusi,bukan pada masalah
- Inovasi dan terus inovasi dalam bekerja, dan
- Patuh pada aturan hukum
Wakil Menteri Transmigrasi Viva Yoga Mauladi juga turut hadir pada kesempatan tersebut.